Ada Apa di Taman Pelangi Lampion Jogja?

Salah satu daya tarik wisata di Kota Jogja yang instagrammable menurut saya adalah Taman Pelangi Lampion yang terletak di Monumen Jogja Kembali. Buka dari jam 5 sore sampai 11 malem, dijamin pengunjung betah foto-foto disini. Apalagi bawa anak, kayak saya! 😄

Jaraknya cukup dekat dari pusat kota seperti Malioboro. Lengkapnya beralamat di Monumen Yogya Kembali, Jl. Ring Road Utara, Sari Harjo, Sariharjo, Ngaglik, Sariharjo, Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55284. Tiket masuknya juga terjangkau nih, Senin-Kamis Rp10.000/orang, Jumat-Minggu dan hari libur Rp15.000/orang. Sementara tiket parkir mobil dibayar di akhir sebesar Rp3.000.

Banyak sekali bentuk lampion dari besar hingga kecil yang ada disini. Beberapa bahkan bisa dilewati layaknya terowongan. Ada bentuk ikan, dinosaurus, beruang, pohon, bangunan khas tionghoa, jamur,  alat transportasi, dan sebagainya memenuhi area pelataran Monumen Jogja Kembali. Saat ini juga ada replika wajah semua presiden Indonesia sejak Pak Soekarno hingga Pak Jokowi nih..

Urutan Presiden Republik Indonesia, keren!

Kapal dan Bangunan Khas Tionghoa

Bangunan Khas Tionghoa

Ngabuburit dan Buka Bersama di Taman Pelangi Lampion


Kalau capek keliling, bisa menyewa sepeda yang berbentuk mobil dan bis ataupun naik kereta. Alat transportasi ini akan membawa pengunjung mengelilingi area pelataran bawah saja yah.. 

Monumen dikelilingi oleh kolam berisi ikan nila dan lele. Ikannya besar-besar dan banyak sekali. Terdapat salah satu sudut diberi sinar lampu, dimana kita dapat membeli pakan ikan Rp1.000/bungkus dan bebas memberi makan mereka. Ini salah satu yang cukup menyenangkan juga yah buat kegiatan anak-anak.

Kemudian disediakan juga nih macam-macam wahana permainan anak seperti pesawat-pesawatan, bombom car, bola air, trampolin. Nah yang ini bisa jadi kegiatan si Kakak ya  ðŸ˜Š. Buat yang ingin menguji adrenalin, bisa coba masuk ke Rumah Hantu loh. Saya si cukup menjauh aja ya, denger suaranya aja serem..

Bagi yang muslim dan ingin menyempatkan solat, ada musola kok. Kalau lapar, banyak juga warung jajanan di area pelataran monumen. 😉

Saya dan keluarga main kesini sambil buka bersama, bawa makanan dari rumah dan buka disana. Banyak tempat duduk dan meja kok. Solat magrib di mushola, lalu lanjut keliling taman. Seru deh. Kalau lagi ke Jogja, mampir yah 🎠

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

Makan Tongseng Kambing di Sate Kambing Pak Mien Ujung Berung, Bandung

Ada Apa di Taman Pintar Jogja?